Selasa, 06 Januari 2009

Liburan nge-Blog di IST AKPRIND


Perkembangan Internet saat ini berkembang sangat pesat, banyak manfaat yang dapat diperoleh dengan internet. Mulai dari permainan, hiburan, bisnis, ilmu pengetahuan sampai persahabatan.

Berkaitan dengan hal tersebut, Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HUMANIKA) dan Himpunan Mahasiswa Sains Terapan (HIMASTER) Institut Sains & Teknologi AKPRIND mengajak siswa-siswi SMP, SMU/SMK atau sederajat untuk mengisi liburan dengan mendalami dan memahami Internet dengan mengikuti pelatihan blog secara gratis yang akan dilaksanakan pada tanggal 2-11 Januari 2009 di laboratorium Sistem Informasi Kampus 2 IST AKPRIND Jl. Bimasakti 1 A Yogyakarta.

Adapun materi pelatihan adalah

  • Membuat dan memelihara blog
  • Mempupolerkan Blog di Mesin Pencari (SEO)
  • Friendster (materi tambahan)

Pendaftaran dilakukan di P3MB Jl. Kalisahak 28 Kompleks Balapan Yogyakarta Telp (0274) 563029 ext. 144 atau (0274) 555032, setiap hari sampai tanggal 6 Januari 2009, Jam 09.00-12.00. Informasi lebih lanjut: Rama F 085643821033, Ari 085769310133, Mardiansyah 085643334285, Haqqi 081392900071

Hasil pelatihan, khususnya blog akan diikutsertakan dalam kompetisi blog yang diselenggarakan Fakultas Teknologi Industri - IST AKPRIND.

Panitia Pelatihan Internet
Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika
Himpunan Mahasiswa Sains Terapan
IST AKPRIND Yogyakarta